Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H, M.Hum dengan Pengurus Cabang (PC) NU Kabupaten Bulungan di Masjid Agung Istiqomah Tanjung Selor, Selasa (7/2/2023)
TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H, M.Hum., menghadiri Istighosah Kubro dan Rangkaian 100 Tumpeng dan Rebana memperingati Satu Abad Nahdlatul Ulama (NU) yang digelar Pengurus Cabang (PC) NU Kabupaten Bulungan di Masjid Agung Istiqomah Tanjung Selor, Selasa (7/2/2023) malam. Adapun tema yang diangkat “Mendigdayakan NU Menjemput Abad Kedua Menuju Kebangkitan Baru”.
Gubernur mengungkapkan, bahwa Istighosah Kubro peringatan Satu Abad NU ini merupakan sarana efektif yang dapat memperkokoh silaturahmi dan ukhuwah islamiyah diantara sesama umat dan juga merupakan bentuk doa yang dilakukan agar ke depan Kaltara tetap aman dan damai.
Dalam momentum peringatan 1 abad NU ini, Gubernur Zainal mengajak kepada seluruh pengurus dan warga NU untuk terus mendukung NU agar senantiasa dapat terus bergerak dan berkontribusi memperkuat kehidupan bangsa dan memajukan peradaban dunia dengan spirit islam yang rahmatan lil ‘alamin.
“Saya selaku pribadi dan atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara mengucapkan selamat hari satu abad NU. Semoga dengan genapnya 100 tahun atau Satu Abad usia NU sebagai organisasi Islam terbesar di Indonesia, dapat terus menyebarkan Syiar Islam pada umat dan memberikan banyak manfaat untuk masyarakat, khususnya masyarakat di Kalimantan Utara,” tuturnya.
Ia juga mengingatkan dewasa ini berbagai macam persoalan muncul ke permukaan baik terkait persoalan kemiskinannya, ketidakberdayaan, degradasi moral, radikalisme, terorisme dan kejahatan intelektual, yang cukup meresahkan.
“Saya berpesan kepada segenap warga NU agar bersama-sama untuk tidak henti-hentinya melakukan kegiatan yang pro terhadap pembinaan karakter generasi muda kita,” harapnya.
Sebagai informasi, Istighosah Kubro peringatan satu abad NU ini juga dihadiri Kepala Kantor Wilayah Kementrian Agama (Kakanwil Kemenag) Kaltara, forkopimda Kaltara, Bupati Bulungan, forkopimda Kabupaten Bulungan, Ketua Pengurus Wilayah (PW) NU Kaltara, Ketua Pengurus Cabang NU Kabupaten Bulungan, serta sejumlah tokoh dan ulama dan masyarakat Kaltara. (dkisp).